Cara Menonaktifkan Efek Getar atau Vibrasi Pada Tombol Keyboard Android

Hai sobat berjumpa kembali di blog gak jelas dan jarang sekali update ini, pada kesempatan kali ini saya akan memberikan tutorial tentang bagaimana cara menonaktifkan/mematikan efek getar atau vibrasi pada tombol keyboard android. Mengapa kita perlu menonaktifkan efek getar atau vibrasi pada tombol keyboard android kita? Hal ini tentunya bertujuan untuk menghemat daya tahan keawetan baterai, sebab dengan aktifnya fitur getar pada android kita tentunya akan membuat batere menjadi cepat habis dan sangat boros. Sebab fitur getar atau vibrasi tersebut menimbulkan tenaga mekanis untuk membuat smartphone menjadi bergetar ketika kita melakukan pengetikan teks. Bayangkan jika sobat merupakan orang yang aktif menulis mempergunakan smartphone, tentunya kapasitas batere smartphone sobat tidak akan bertahan lama. Maka diperlukanlah solusi seperti yang akan saya bahas di artikel kali ini. 

Jika sobat membeli smartphone baru tentunya secara default atau bawaan, fitur getar atau vibrasi akan aktif. Begitupun juga jika sobat mengganti rom OS android lama dengan rom OS android yang baru. Hal ini pernah saya alami ketika baru selese menginstal rom OS android custom, berhubung sudah lama gak mengutak-atik Smartphone android, membuat saya lupa bagaimana cara mengatur seluruh konfigurasi perangkat android guna menghemat batere, termasuk menonaktifkan fitur getar atau vibrasi pada smartphone android. So, saya membuat artikel ini juga bertujuan agar jika suatu saat saya lupa cara konfigurasinya, saya bisa membuka kembali tulisan ini. Yuk langsung saja kita simak tutorialnya.


menonaktifkan atau mematikan efek getar atau vibrasi keyboard android

Pada tutorial kali ini, sistem operasi android yang saya gunakan adalah android Marsmallow dan Kitkat. Android Marsmallow memiliki sistem operasi yang sangat mirip dengan android Lolipop, jadi bagi sobat yang memiliki smartphone dengan sistem operasi android Lolipop, tutorial ini juga bisa diterapkan. Terlebih dahulu saya akan memberikan tutorial bagaimana cara menonaktifkan fitur getar atau vibrasi pada android Marsmallow dan Lolipop. 
menghemat penggunaan batere pada android lolipop dan marsmallow
1. Pada menu aplikasi pilih "Setelan/ Settings".
2. Di dalam menu setting, sobat cari menu "Bahasa & Masukan/ Language & Input".
3. Kemudian pilih "Google Keyboard"


4. Pada setelan google keyboard pilih "Preferensi/ Preference".
5. Di dalam Preferensi, non aktifkan "Getar jika tombol ditekan/ Vibrate when press the button"

Dengan begini, fitur getar atau vibrasi pada tombol keyboard sistem android Lolipop dan Marsmallow sudah di non aktifkan, sekarang giliran smartphone yang menggunakan sistem operasi Android Kitkat. Perlu sobat ketahui, android Kitkat merupakan pendahulu dari android Lolipop. Jadi dalam peralihan dari android Kitkat ke android lolipop cukup banyak perubahannya sob. Tapi untuk menu pengaturannya sebenarnya sama kok. 

1. Buka Menu "Settings/ Pengaturan"
2. Pilih "Language & Input/ Bahasa & Masukan"
3. Pada "Keyboard & Input Method/ Keyboard & Metode Masukan" pilih "Google Keyboard" dengan cara memilih icon "Settings/ Pengaturan" yang ada di sebelah kanan.
4. Pilih "Preference/ Preferensi"
5. Hilangkan centang pada "Vibrate on Keypress/ Getar saat tombol ditekan"

Voila, akhirnya fitur getar atau vibrasi pada saat tombol keyboard ditekan sudah dinonaktifkan/ dimatikan. Sekarang sobat bisa lebih mnghemat penggunaan batere, ya meskipun tidak terlalu signifikan awetnya, tapi lumayanlah buat awet-awetin batere.

Sekian tutorial basi dari saya, semoga ada sobat yang bisa terbantu dengan artikel ini yah. Jika ada salah kata, mohon dikoreksi sobat. Terima kasih sudah mampir, sampai jumpa di artikel lainnya. Selamat beraktifitas. 
Comments
2 Comments

2 comments:

  1. Terimakasih bro, infonya.. Ya walaupun setiap HP pengaturan atau tampilannya berbeda tapi pada intinya caranya hampir sama.. :D Apa sama semua yah? Bhahahahahahaha..

    ReplyDelete
    Replies
    1. sama sama mas Deni, hehe. Iya mas betul, untuk urusan UI memang berbeda disetiap android, sebagai contoh miui pada xiaomi, mereka punya interface sendiri berbeda dari OS android standar, tapi kalo sudah ketemu menu "settings/ Pengaturan" nya, tampilannya sama mas dengan OS android yg masih asli. Hehe. Terimakasih sudah berkunjung mas Deni.

      Delete

Silahkan berkomentar sob, dilarang komentar konten pornografi, sara, penipuan, kata kotor, sumpah serapah, dan judi. Terima Kasih