Surat Cinta Kedua Dari Google Untuk Verifikasi Alamat Dengan PIN

Siang tadi 23/03/2016 saya mendapatkan surat verifikasi alamat kedua dari Google untuk akun adsense kedua saya. Kedatangan surat cinta kedua dari Google ini tidak begitu spesial sebab saya sendiri tidak menunggu surat tersebut, eh tiba-tiba saja datang karena memang pemasukan adsense saya sudah mencapai ketentuan untuk melakukan verifikasi alamat yaitu 10 Dollar. Kebetulan akun adsense kedua tersebut atas nama istri, kalau pake nama yang sama dengan akun adsense pertama bisa berabe nih, hehe. Terasa ada yang berbeda dari surat kedua ini, logo Googlenya udah ganti font nya, hehe ya iyalah kan logonya juga udah ganti. Akun Adsense kedua ini saya buat karena akun adsense pertama sedikit bermasalah sama kebijakan Youtube, jadi saya putuskan untuk membuat akun Adsense kedua supaya aman bermain Youtube dengan akun adsense baru. Apabila main Youtubenya masih pake akun adsense lama, semua videonya tidak bisa dimonetisasi, karena pelanggaran hak cipta yang saya lakukan pada tahun 2013 silam. Namanya juga newbie, hihi.

Sabarlah menungu surat verifikasi alamat dari google

Warna suratnya masih sama, dengan dominan warna putih dan terdapat 3 perekat yang digunakan untuk menyegel surat ini. Bagi sobat yang mungkin baru pertama kali mendapatkan surat cinta dari Google ini pasti rasanya girang banget yah, senang tiada kepalang, bahagia tak terkira karena dengan diterimanya surat ini ditangan berarti kita siap menjalani Adsense lebih serius lagi demi mendapatkan pundi-pundi dollar. Sama seperti saya pada waktu mendapatkan surat pertama.


Selain logo Google, dibalik suratnya terdapat tulisan alamat tujuan pemilik akun Adsense, dan alamat pengirim dari Google. Keren ya dapet surat dari Google langsung, luar negeri coy. Kok bisa ya sampe ke alamat rumah, padahal di pelosok desa hehe. Eits jangan salah, banyak sekali teman-teman kita yang sudah menunggu lama sekali kapan suratnya datang tapi ternyata, setelah berbulan-bulan masih belum sampe juga suratnya. Saya termasuk orang yang beruntung sob, karena hanya butuh waktu 1 bulan saja untuk menerima suratnya.

Setelah kita membuka surat cinta ini, di dalamnya terdapat tulisan tentang bagimana cara mengoptimalkan pendapatan asense sobat dan tutorial langkah-langkah bagaimana cara melakukan verifikasi alamat menggunakan nomor PIN yang diberikan di dalam surat ini (Sobat bisa lihat tulisan "Your PIN" untuk mengetahui nomor PIN verifikasinya, nomor PIN saya sembunyikan hehe).

Oya dibawah ini ada video ketika saya mendapatkan surat cintaku yang pertama kali dari Google AdSense, saya sempat mendokumentasikannya ke Youtube, video ini saya upload pada tanggal 5 September 2013, maaf dengan bahasa Inggris saya yang acak adut, dulu waktu pertama kali bermain Youtube cuma sok-sokan gaya-gayaan pakai bahasa Inggris sekarang pun juga tetap sama wkwkwkw. Ok silahkan disimak bagi yang berkenan, bagi sobat yang gak berkenan mending ga usah ditonton aja hihihi.

Ok mungkin hanya sampai disini tulisan saya sob tentang surat cinta kedua yang saya dapatkan dari Google untuk memverifikasi alamat dengan nomor PIN. Bagi sobat yang masih menunggu surat cinta pertama yang tak kunjung datang, semoga bisa segera cepat sampai yah. Terima kasih sudah mampir di Blog saya. Sampai jumpa di artikel lainnya.
Comments
1 Comments

1 comments:

  1. Bro mau nanya, mang bisa akun youtube di pasang di blogspot ??

    ReplyDelete

Silahkan berkomentar sob, dilarang komentar konten pornografi, sara, penipuan, kata kotor, sumpah serapah, dan judi. Terima Kasih