Review Moto GP Valencia 2015: Rossi Tetap Menjadi Juara Bagi Para Fans dan Orang yang Mengerti Mana Juara Sejati



Meskipun Rossi gagal meraih gelar juara dunia ke 10 nya yang telah diambil oleh Lorenzo, namun Juara sejati motogp 2015 tetap berada di Valentino Rossi. Beberapa alasan mengapa saya mengatakan demikian, sebab penampilan Rossi selama musim 2015 merupakan yang paling konsisten dibanding Lorenzo, sepanjang musim Rossi selalu memimpin Poin Klasemen Kejuaraan. Meskipun pernah sekali memiliki poin yang sama dengan Lorenzo, namun Lorenzo 1 kalipun tidak pernah memimpin poin klasemen motogp, kecuali pada seri pamungkas tadi di Valencia, pada klasemen akhir Lorenzo berhasil memimpin Poin klasemen akhir sebanyak 5 poin dari Valentino Rossi karena telah berhasil finis diposisi pertama GP Valencia, sementara Rossi hanya bisa mampu finish di posisi ke 4. Ditempat kedua ada Marquez, dan ditempat 3 adalah Dani Pedrosa.


Jalannya Balapan

Rossi yang harus start dari posisi paling belakang harus berjibaku menyalip pembalap pembalap didepannya satu per satu, selepas start Rossi langsung menyalip 5 pembalap didepannya di lintasan lurus, karena lintasan Ricardo Tormo Valencia cukup sempit untuk menyalip, Rossi cukup kesulitan untuk menyalip pembalap lain didepannya, namun satu demi satu pembalap disalip rossi.Kejadian yang membuat saya agak gembira ketika Pembalap satelit Ducati Pramac Danillo Petruci memberikan jalan untuk Valentino Rossi, yang membuat dirinya agak melebar dari jalur balap.  Danillo Petruci sendiri merupakan teman dekat dari Valentino Rossi, dan berkebangsaaan Italia juga. Jadi wajar saja kalau Petruci sangat respect kepada Valentino, dan memuluskan jalur Rossi demi perebutan Juara dunia.Lanjut, setelah menyalip Petrucci, laju Valentino semakin sulit sebab sudah memasuki rombongan untuk perebutan tempat ke 4, dan saat itu ada 3 pembalap yang berada didepan Rossi yaitu Bradley Smith, Aleix Espargaro, dan Andrea Dovizioso. 

Rossi menyalip Bradley Smith namun ada perlawanan dari Smith sehingga Rossi harus Fight kembali dengan Bradley Smith.Sukses menyalip Smith, Rossi kemudian menyalip Aleix Espargaro, di tikungan kemampuan motor Suzuki bisa sebanding dengan M1 Rossi, namun ketika masuk pada lintasan lurus, top speed dari Yamaha masih lebih unggul dari Suzuki. Sehingga Rossi akhirnya berhasil menyalip Aleix Espargaro. Selanjutnya Rossi berhadapan dengan Dovizioso, namun cukup mudah untuk Rossi menyalip Dovizioso, meskipun catatan waktu dan kecepatan Rossi sempat terhambat ketika akan menyalip Dovizioso.Sekarang Rossi berada di posisi 4, sementara didepannya ada Dani Pedrosa, namun Gap dari Rossi ke Pedrosa sangat jauh, terpaut sekitar 10 detik, wah ini merupakan perjuangan yang sangat berat buat Rossi untuk bisa mengejar ketertinggalan 10 detik dari Dani Pedrosa. Saya pikir Rossi akan memangkas jarak waktu dengan Pedrosa lap demi lap, namun ternyata Gap nya ketinggalan semakin jauh sampai 15 detik, apakah ini merupakan pengaruh ban yang sudah aus ketika di forsir oleh Rossi pada awal- awal balapan? ntah saya juga belum dapat informasi tentang itu.Harapan Rossi untuk bisa menjadi juara dunia semakin menipis ketika Gap nya dengan Pedrosa semakin menjauh, sementara itu Dani Pedrosa semakin memangkas gap dengan Marquez yang berada di posisi 2, semakin dekat dan semakin dekat jarak antara Pedrosa-Marquez, begitupun Marquez juga semakin dekat dengan Jorge Lorenzo namun sekalipun Marquez tidak pernah berusaha menyalip Lorenzo. 

Duel cukup sengit akhirnya terjadi antara Pedrosa dan Marquez, Pedrosa yang catatan waktunya semakin baik daripada Marquez berniat akan menyalip Marquez di sisa 2 lap terakhir, namun aksi Pedrosa gagal ketika Marquez menyalipnya kembali yang akhirnya membuat gap keduanya dengan Lorenzo semakin menjauh akibat duel yang mereka lakukan, sementara itu Lorenzo semakin percaya diri menyongsong garis finish dan gelar juara dunia didepan matanya, meskipun tadi sepertinya sempat ketar-ketir dan berada dalam tekanan duo Repsol Honda. Namun pada akhirnya Lorenzo menyentuh garis finish di posisi pertama yang sekaligus menjadikan dia sebagai juara dunia motogp musim 2015, dengan hasil kejuaraan ini, Lorenzo berhasil menjadi juara motogp sebanyak 3 kali dalam sepanjang karirnya. 

Marquez diposisi 2 disusul Pedrosa ditempat ketiga.Sementara itu Rossi finish di posisi 4 dan kehilangan gelar juara dunia ke 10 nya, karena defisit 5 poin dari Lorenzo.Kemenangan Kejuaraan Dunia yang diperoleh Lorenzo tidak lepas dari campur tangan pembalap Honda Marq Marquez yang sempat menjegal laju Rossi di seri Philip Island Australia dan Sepang Malaysia.Musim motogp 2015 telah berakhir, sekarang kita tinggal menyongsong musim berikutnya. Semoga di musim depan Valentino Rossi bisa terus berjuang demi kejuaraan lagi.Saya sendiri menilai Lorenzo tidak layak menjadi juara dunia tahun ini, dia hanya menang berkat bantuan dan permainan kotor Marq Marquez.





Baca juga:
Comments
3 Comments

3 comments:

  1. meskipun sedih tapi semua orang baik pasti tau mana pembalap juara sejati yg sebenernya.

    makaish kang udah mampir

    ReplyDelete
  2. saya orang baik,kang makanya bagi saya rossi lah juara yang sebenarnya

    ReplyDelete
    Replies
    1. saya malah bukan orang baik kang, tapi saya fans Valentino Rossi . . .

      True Story

      Delete

Silahkan berkomentar sob, dilarang komentar konten pornografi, sara, penipuan, kata kotor, sumpah serapah, dan judi. Terima Kasih